Belakangan ini banyak bermunculan informasi tentang laptop chromebook. Apa itu laptop chromebook? Laptop chromebook terbaik pelajar merupakan jenis laptop yang memang ditujukan untuk digunakan pelajar dan berjalan pada sistem operasi Google Chrome.
Jadi laptop ini tidak berjalan dengan sistem operasi Windows buatan Microsoft, melainkan Google Chrome sebagai basis OS-nya sehingga memberikan pengalaman berbeda untuk pengguna. Soal harga, laptop Chromebook memang dibanderol jauh lebih murah. Adapun terkait rekomendasi laptopnya apa saja, berikut kami berikan daftarnya!
5 Laptop Chromebook Terbaik Pelajar
Samsung Chromebook 4
Nama brand : Samsung
Type : Samsung Chromebook 4
Layar : 11,6” LED display
Resolusi : 1366 × 768 pixels
Chipset : Intel Celeron Processor N4020
VGA : Intel UHD Graphics 600
RAM : 4 GB LPDDR4
Storage : 32 GB eMMC
Battery : 39 Wh, 65 W USB-C Adapter
Harga : 2,4 juta rupiah
Tak hanya punya produk laptop, Samsung juga punya produk Chromebook. Produk tersebut adalah Samsung Chromebook 4 yang juga digadang – gadang sebagai salah satu laptop chromebook terbaik pelajar.
Laptop yang dikemas ringkas ini memiliki bobot 1,18 kg dan ketebalan 16,7 mm. Dengan bobot seringan itu, laptop ini mudah dibawa kemana – mana. Dengan tingkat durabilitas yang tinggi, laptop ini juga sangat cocok dipakai untuk pelajar.
Adapun mengenai prosesornya, laptop menggunakan prosesor dari Intel yakni Intel Celeron N4020 dengan kecepatan up to 2,7 GHz. Prosesor tersebut kemudian dipadukan dengan grafis Intel UHD 600 dan memori RAM LPDDR4 4 GB. Kemudian laptop juga memiliki memori simpan eMMC sebesar 32 GB.
Laptop ini cukup tahan lama karena ditopang dengan baterai 39 Wh dan sudah mendapatkan adaptor berupa charger USB Type C yang outputnya sebesar 65W. Semua yang diberikan tersebut terasa cukup terlebih mengingat harga laptop chromebook terbaik tersebut dibanderol mulai 2,4 jutaan rupiah saja.
Asus Chromebook C214
Nama brand : Asus
Type : Asus Chromebook C214
Layar : 11,6”
Resolusi : 1366 × 768 pixels
Chipset : Intel Celeron N4000 Processor 2.8 GHz
VGA : Intel HD Graphics 600
RAM : DDR4 RAM 4 GB
Storage : 32 GB eMMC 5.1
Battery : 3-Cell 50 Wh Battery
Harga : 5,6 juta rupiah
Chromebook C214 dari Asus merupakan laptop chromebook terbaik pelajar dengan layar touchscreen anti glare yang ukurannya mencapai 11,6 inchi dan memiliki resolusi ideal yang akan sangat nyaman dipakai oleh pemula.
Ditenagai dengan dalaman berupa prosesor Intel Celeron N4000 membuat laptop chromebook ini cukup powerful untuk dipakai menjalankan berbagai macam aplikasi edukasi yang ada pada sistem operasi berbasis Chrome.
Terlebih laptop ini juga dibekali dengan dukungan memori DDR4 dengan RAM sebesar 4 GB dan didukung penyimpanan berupa eMMC up to 32 GB.
Acer Chromebook Spin CP513
Nama brand : Acer
Type : Acer Chromebook Spin CP513
Layar : 13” FHD
Resolusi : 1920 x 1080 pixels
Chipset : Qualcomm Snapdragon 7c Compute Platform
VGA : Qualcomm Adreno 618
RAM : LPDDR4X 4 GB
Storage : 64 GB eMMC
Battery : 36 Wh
Harga : 6,9 juta rupiah
Selanjutnya ada produk Chromebook Acer Chromebook Spin CP513 yang rilis sejak Juni 2022 dan menjadi salah satu chromebook terbaik yang didukung tenaga Qualcomm Snapdragon 7c Compute Platform.
Laptop chromebook terbaik pelajar ini hadir dengan dukungan memori berupa LPDDR4X 4 GB dengan sistem penyimpanan internal 64 GB eMMC.
Pada bagian layar, laptop didukung layar 13 inchi FHD yang dibekali grafis Qualcomm Adreno 618. Laptop ini juga memiliki aksesoris tambahan berupa kamera 720p yang cukup oke meski tidak begitu bagus hasilnya untuk foto atau bisa dipakai untuk menunjang zoom.
Dell Chromebook 3100 Education
Nama brand : Dell
Type : Dell Chromebook 3100 Education
Layar : 11,6” touchscreen
Resolusi : 1366 x 768 pixels
Chipset : Intel Celeron XMM 7350 Global LTE
VGA : Intel UHD Graphics 600
RAM : 4 GB LPDDR4
Storage : 32 GB eMMC
Battery : 42 Wh
Harga : 6,4 juta rupiah
Dell juga punya laptop berjenis chromebook yang menjadi sebuah produk andalan murah untuk pelajar. Laptop tersebut adalah Dell Chromebook 3100.
Laptop ini didukung layar seluas 11,6” yang membuatnya tidak terlalu besar melainkan mirip dengan notebook dan memiliki resolusi layar 1366 x 768 pixel didukung fitur touchscreen.
Kemudian pada prosesornya, laptop keluaran Dell ini menggunakan prosesor Intel Celeron dual core bermodel Intel XMM 7350 Global LTE didukung dengan memori RAM LPDDR4 sebesar 4 GB dan dibekali sistem simpan eMMC 16 atau 32 GB. Semua kemampuan tersebut kemudian ditunjang dengan tenaga baterai berkapasitas 42 Wh.
Lenovo 300e Chromebook
Nama brand : Lenovo
Type : Lenovo 300e Chromebook
Layar : 11,6” HD
Resolusi : 1280 x 720 pixels
Chipset : Prosesor Intel Celeron N4020
VGA : MediaTek integrated
RAM : 4 GB DDR4
Storage : 32 GB EEMC
Battery : 42 Wh
Harga : 3,4 juta rupiah
Last but not least, ada Intel Celeron N4020 yang dijadikan sebagai tenaga dari Lenovo 300e Chromebook. Dengan ditenagai prosesor dari Intel, laptop ini dipadukan dengan sektor grafis MediaTek Integrated dan memori RAM 4 GB yang dipadukan memori penyimpanan sebesar 32 GB.
Laptop ini dapat bekerja sangat baik dan dapat dipakai menjalankan berbagai aktivitas produktif utamanya untuk keperluan edukasi dengan lancar.
Laptop Chromebook Dipakai Untuk Apa Saja?
Laptop Chromebook cocok dipakai untuk berbagai keperluan khususnya untuk pelajar dalam mengerjakan berbagai tugas – tugas yang ringan seperti :
- Membuat tugas di word, excel, atau powerpoint
- Melakukan aktivitas email dengan Gmail termasuk membaca, mengakomodasi, dan menulis email.
- Membuat daftar dan catatan lewat Google Keep.
- Melakukan editing dokumen, slide, atau pun spreadsheet melalui aplikasi Google Drive yang mengakomodasi kebutuhan untuk Google Doc, Spreadsheet dan Slide.
- Melihat, serta sekaligus mengonfirmasi kehadiran lewat acara dengan menggunakan Google Kalender.
- Menyimpan berbagai file berupa foto, video, dan musik dengan memori penyimpanan yang diberikan.
- Main game simpel dan ringan, karena kalau untuk main game berat laptop chromebook ini kurang relevan dan tidak support.
Kelebihan dan Kekurangan Laptop Chromebook
Cukup banyak kelebihan dan kekurangan laptop Chromebook terbaik pelajar ini bagi pengguna. Beberapa kelebihan yang bisa dirasakan dibalik laptop ini di antaranya :
Akurasi kecepatan yang bagus
Tak butuh waktu lama, Chromebook dapat menyala dan siap digunakan hanya dalam kurun waktu 8 detik saja. Chromebook memiliki akurasi kecepatan yang sangat bagus karena perangkat ini disupport oleh hard drive SSD dan juga platform Chrome OS yang tergolong ringan.
Bahkan menurut Which, Chromebook dengan spesifikasi yang relatif ringan memiliki akurasi kecepatan yang lebih bagus dibandingkan laptop dengan prosesor Windows yang harganya sebanding. Misalkan laptop Chromebook terbaik pelajar yang dibanderol 3,9 juta akan memberikan pengalaman akurasi yang lebih cepat dibandingkan laptop Windows 10 dengan harga yang sama.
Baterai tahan lama
Hampir semua laptop chromebook terbaik pelajar yang kami review di atas didukung baterai yang cukup oke karena rata – rata dapat bertahan ketika digunakan untuk aktivitas produktif tanpa ngecharge yaitu selama 6 – 8 jam.
Tingkat keamanan
Didukung dengan perlindungan dari virus dan juga malware bawaan yang akan selalu diperbarui otomatis ke versi terbaru, hal ini menjadikan pengguna chromebook tak perlu khawatir jika mengakses laptop dan menemukan data atau file berbahaya.
Pengguna chromebook juga tak perlu khawatir jika laptop dipakai oleh anak – anak karena pengguna dapat membuat suatu akun yang diawasi untuk membatasi atau melacak aktivitas online anak – anak. Karena itu laptop chromebook dianggap sebagai solusi laptop yang ramah keluarga dan anak – anak.
Didukung sinkronisasi semua aplikasi dan sandi
Chromebook juga memiliki fitur untuk dapat menyinkronisasikan semua sandi dan aplikasi dengan browser Chrome yang ada pada komputer lain.
Dengan demikian, jika Anda menggunakan browser Chrome di kantor misalnya atau di laptop lainnya di rumah, maka bookmark dan juga preferensi lain akan secara otomatis dapat disinkronisasikan di laptop chromebook ini. Cukup menarik bukan?
Pembaruan
Chromebook menjadi sebuah perangkat yang sangat menarik karena laptop ini bahkan dapat memperbarui dirinya secara diam – diam, secara otomatis, dan proses pembaruan tersebut dapat bergulir di bagian latar belakang.
Sehingga dengan demikian, perangkat ini selalu berada dalam mode terbaru dan memiliki fungsi sebagaimana yang diperlukan.
Didukung penyimpanan cloud atau awan
Pembeli yang membeli produk chromebook terbaru, mereka akan secara langsung mendapatkan akses sebesar 100 GB untuk penyimpanan Google Drive gratis selama dua tahun.
Angka 100 GB tersebut tergolong sangat besar karena layanan tersebut sebanding dengan Dropbox, OneDrive atau pun Box yang dikenai biaya langganan.
Support aplikasi android
Baru – baru ini, Google memberikan pengumuman bahwa beberapa chromebook layar sentuh bahkan dapat menjadi sebuah perangkat yang dapat menjalankan aplikasi android.
Fungsionalitas chromebook tentu benar – benar sangat ditingkatkan dengan adanya support tersebut karena dengan begitu, laptop dapat menjalankan beragam aplikasi android termasuk game android, dan sebagainya.
Namun dibalik semua kelebihan yang ada, tentu Chromebook juga punya kekurangan. Beberapa kekurangan dari menggunakan laptop Chromebook di antaranya :
Tidak dilengkapi drive optic
Meski penggunaan drive CD/ DVD memang terbilang sebuah teknologi yang usang, akan tetapi masih ada kemungkinan suatu saat pengguna membutuhkan drive optic tersebut. Karena itu, aspek ini turut menjadi salah satu kekurangan dari laptop Chromebook.
Kompatibilitas tidak sebaik windows
Digunakan hampir seluruh pengguna perangkat laptop dan PC, Windows bisa dibilang sebagai sistem operasi terbesar di dunia. Sementara Chromebook bisa dibilang merupakan sebuah perpustakaan yang masih akan terus mendapatkan pembenahan, sehingga tentu Chromebook masih tidak jauh lebih baik dari Windows.
Tidak didukung software untuk editing video dan foto
Yaps, berbagai software editing seperti Adobe Premiere, iMovie, Final Cut dan lain – lainnya masih belum kompatibel dengan perangkat ini sehingga jika Anda membeli laptop untuk kebutuhan editing foto dan video, maka laptop Chromebook tidak akan cocok untuk Anda.
Demikian informasi yang kami dapat bagikan terkait daftar laptop Chromebook terbaik pelajar dan informasi pendukung lainnya. Bagi Anda yang sedang mencari laptop chromebook, jadikan salah satu daftar di atas sebagai pilihan Anda.